Sejumlah mahasiswa FPBS UPI Bandung
ikut serta dalam pemilihan BEM REMA 2012.
NEWSBLOG.COM, SETIABUDI. Mahasiswa Fakultas Pendidikan Bahasa dan
Seni antusias dalam melakukan pemilihan BEM REMA 2012 yang diadakan hari senin
14/02/12 sampai dengan Kamis 17/02/12 di TPU FPBS.
Pemilihan ketua baru BEM REMA
tersebut dilakukan karena masa bakti 2010/2011 akan berakhir sehingga
mengharuskan adanya ketua baru untuk mengurus kepemimpinan BEM REMA masa bakti
2011/2012. Dalam pemilihan ketua BEM REMA tersebut mahasiswa dari Fakultas Bahasa
dan Seni begitu antusias dalam melakukan pemilihan.
Hera Afriyani (19) yang merupakan
penjaga TPS FPBS tersebut menjelaskan bahwa “Pemilu BEM REMA 2012 lebih meriah
dibandingkan dengan tahun sebelumnya dan hal ini membuktikan bahwa mahasiswa
sekarang lebih peduli terhadap organisasi kampus yang mewadahi aspirasi
mahasiswa UPI keseluruhan”.
"Ya, saya memang tidak mengetahui calon yang ada dalam kertas suara tadi, namun ini salah satu bentuk kepedulian saya karena dengan dengan memberikan suara dalam pemilu berarti kita telah memiliki rasa demokratis dalam diri kita" Ujar Imay Ifdlal yang merupakan salah seorang pemilih.
"Ya, saya memang tidak mengetahui calon yang ada dalam kertas suara tadi, namun ini salah satu bentuk kepedulian saya karena dengan dengan memberikan suara dalam pemilu berarti kita telah memiliki rasa demokratis dalam diri kita" Ujar Imay Ifdlal yang merupakan salah seorang pemilih.
Pemilu BEM REMA 2012 diwakili
oleh dua calon ketua dan wakil ketua. Calon nomor 1 dalam pemilu tersebut yaitu
Riki yang merupakan mahasiswa jurusan pendidikan luar biasa dan wakilnya yaitu
Dede Ridwan jurusan elektro sedangkan wakil nomor 2 adalah Hamdan jurusan
Ekonomi dan Destriyan jurusan manajemen.
Pemilihan umum BEM REMA 2012
diharapkan akan melahirkan ketua dan wakil ketua yang bisa menjadi pemimpin
yang amanah dan selalu mengedepankan aspirasi mahasiswa dibandingkan dengan
kepentingan universitas. (Imam Akhmad)
itu teman sekelas aku semua hhe .
BalasHapusmantap... :-)
Hapus